RAMAH TAMAH – PEGAWAI YANG MEMASUKI MASA PENSIUN

RAMAH TAMAH – PEGAWAI YANG MEMASUKI MASA PENSIUN

Pada tanggal 27 September 2024 pihak Yayasan didampingi Wakil Rektor Bidang Sumber Daya dan pihak DSDI mengadakan ramah tamah, pemberian kenang-kenangan, serta penandatanganan polis asuransi sebagai penghargaan atas segala kontribusi, kerja keras, dan inspirasi yang telah diberikan oleh pegawai yang memasuki masa pensiun. 

Acara ramah tamah ini berlangsung di ruang rapat Integrity GAP lt. 6. Adapun pegawai yang memasuki masa pensiun antara lain:

  • Bapak Teddy Jusnandar Pai (Tenaga Administrasi Tetap Fakultas Teknologi dan Rekayasa Cerdas)
  • Ibu Dr. Dra. Ratna Widiastuti, M. T. (Dosen Tetap Fakultas Hukum dan Bisnis Digital)
  • Ibu Dra. Raden Belinda Sukapura Dewi Sumiartony, M.Sn. (Dosen Tetap Fakultas Humaniora dan Industri Kreatif)

Terima kasih sudah menjadi bagian dari perjalanan kami, serta dedikasinya yang luar biasa! 🌟💙 

Tuhan yang memberkati dan membalas semua kebaikan serta kerja kerasnya!

#SelamatPensiun #TerimaKasih #PerjalananLuarBiasa #Pensiun2024